Akibat Bencana Angin Puting Beliung di Demak, Puluhan Relawan PKS Adakan Aksi Sosial

Suarajavaindo.com -JawaTengah-Puluhan Relawan PKS Adakan aksi sosial  ke warga yang terdampak bencana angin puting  beliung di Desa Sidogemah Dukuh Blandong, Kecamatan Sayung Kab. Demak pada hari minggu (28/2/2021).

“Kehadiran Tim Relawan PKS dari beberapa kabupaten diantaranya Kab Grobogan,Kudus, Demak,Jepara, Pati dan Kebumen sangat Membantu kami warga yang terdampak Bencana angin puting beliung “. Imbuh Warga yg terdampak.

Menurut salah satu relawan aksi yang berasal dari Komunitas relawan PKS grobogan mengatatakan: ” bahwa kegiatan di bagi menjadi beberapa tempat  diantaranya Desa  Sidogemah  Kecamatan Sayung dan Desa karangsono  Kec . Mranggen yang terdampak bencana angin puting beliung.
Kegiatan relawan PKS meliputi bakti sosial, bersih bersih rumah, Perbaiakan atap rumah, penataan genteng, mendirikan rumah.

“Saya sangat berterimakasih kepada Relawan PKS atas kehadiranya, sangat membantu kami yang kena Musibah, PKS hadir tidak hanya waktu pemilu saja, Terima kasih PKS dan kami berharap DISPERKIM  segera membantu dan Membangun rumah kami yang roboh”. Tutur salah satu warga.

Banyaknya rumah yang rusak, kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Dengan Semangat Kebersamaan dan gotong royong para relawan   Seharian penuh tidaklah merasakan lelah meskipun hanya istirah sebentar bahkan rasa kantukpun hanya terlelap beberapa menit , sahut salah satu relawan dari grobogan.

Amir Darmanto SH MH, Selaku Wakil Ketua Bidang Kepanduan DPP PKS ikut serta menghadiri dan memberi arahan kepada seluruh para relawan dari PKS.

Suko Selaku Kordinator Aksi Sosial menyampaikan, Kegiatan relawan dari PKS ini  sudah menjadi kebiasan, dan sudah sering kita lakukan dan akan kita galakkan  terus dimanapun warga membutuhkan bantuan. “Insyaallah PKS akan selalu hadir tidak hanya menjelang atau pas pemilu saja , PKS terus melayani dan membela Rakyat”.

(Mgi)Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *