Gol Injury Time Gavin Kwan Bawa Borneo FC Lolos ke Final Piala Presiden 2024

SOLO SUARAJAVAINDO.COM – Babak semi final Piala Presiden 2024 dipertandingan pertama mempertemukan Persija Jakarta melawan Borneo FC yang digelar di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/7) pukul 19.30 WIB.

Laga yang berlangsung sengit dibabak pertama berakhir kedua tim berbagi angka 1-1

Sejak kick off babak pertama Persija mulai menekan pertahanan Borneo namun serangan dapat dipatahkan. Saling serang diperagakan kedua tim salam tempo sedang

Skuad Pesut Etam(julukan Borneo FC)  di menit ke-15 mendapat peluang melalui tendangan sudut namun bola dapat di tangkap oleh penjaga gawang Persija Andre Tany

Satu menit kemudian tepatnya dimenit ke-16  Persija unggul 1-0 melalui tendangan bebas yang dilakukan Maciej Gajos yang di arahkan depan gawang membentur pagar betis pertahanan Borneo, bola mantul kekaki Firza Andika dengan tendangan kerasnya bola melesak masuk kegawang Borneo yang gagal diselamatkan kiper Nadeo Argawinata.

Tertinggal 0-1 skuad pesut Etam meningkatkan serangan ke pertahanan Persija namun dapat digagalkan trio belakang Persija dikawal Rizki Ridho, Kudela dan M Ferrari

Usaha Borneo akhirnya membuahkan hasil tepatnya di menit.ke-43. Sepak pojok yang dilakukan  Stefano Lilipaly dapat di manfaatkan pemain asing borneo Christophe Nduwarugira melalui sundulan kepala bola meluncur masuk gawang yang gagal diantisipasi kiper Persija Andretani sehingga mengubah skor 1-1 hingga babak.pertama berakhir.

Memasuki babak kedua laga semakin sengit saling serang dilancarkan kedua tim bahkan permainan menjurus agak keras

Hingga pertandingan memasuki menit ke- 90 kedua tim sama sama sulit menjebol gawang. Dengan tambahan waktu 6 menit akhirnya Borneo dapat mengubah skor 2-1 tepatnya dimenit ke (90+4) melalui umpan tendangan sudut yang diambil Key Hirosi bola lambung dapat diteruskan olah pemain pengganti Davin Kwan melalui sundulan kepalanya mengarah ke pojok kiri gawang yang tidak dapat di selamatkan kiper andretani

Dengan kemenangan atas Persija, maka Borneo melaju ke final menunggu lawan yang akan dihadapi pemenang antara Persis Solo melawan Arema FC yang akan di gelar Rabu 31/7/2024.

@Taufiq

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *